Cara Blusukan Mor di Era New Normal, Utamakan Protokol Kesehatan

Kabar-online.com, Manado- Memasuki era tatanan baru (new normal) masyarakat diajak untuk tetap menjalankan protokol kesehatan dalam melakukan berbagai aktivitas. Pesan  ini terus dibawa dan disampaikan Mor D Bastiaan saat dirinya turun bersosialisasi dan menyapa warganya.

Ya, Wakil Walikota Manado ini terus blusukan untuk mendengar secara langsung aspirasi masyarakat sambil menunjukkan  kepedulian lewat bantuan pribadi untuk membantu masyarakat dari semua kalangan yang terdampak Covid-19.

Dalam setiap kesempatan bertemu dengan masyarakat, Mor tak bosan mensosialisasikan protokol kesehatan yakni dengan menjaga jarak dan selalu menggunakan masker sebagai upaya pencegahan penularan Covid-19.

Warga yang dijumpai Mor mengakui pentingnya masker selain tentu kebutuhan pokok karena di masa pandemi ini mempengaruhi perputaran ekonomi masyarakat.

Sehingga itu, Mor yang membawa bantuan beras juga menyerahkan masker untuk kemudian dapat digunakan masyarakat sebagai bagian dari program pemerintah dalam menjalankan protokol kesehatan.

“Saya selalu menghimbau kepada seluruh warga kota Manado untuk tetap mengikuti protokol kesehatan demi menghindari penyebaran virus corona. Pakai masker, rajin cuci tangan, jaga jarak, hindari keramaian. Dan jangan lupa tetap berdoa kepada Tuhan agar kota Manado dan kita semua segera terbebas dan dilindungi dari Covid-19. Semoga torang semua selalu diberkati,” ucap calon walikota Manado yang diusung partai Demokrat dan PAN di Pilkada serentak 9 Desember mendatang.

Redaksi