Dipimpin Rizya Ganda Davega, TP-PKK Minut Utus 3 Desa Ikut Lomba Tingkat Provinsi

Kabar-online, Minahasa Utara- TP-PKK Kabupaten Minahasa Utara mampu menujukkan eksistensinya dibawah kepemimpinan Rizya Ganda Davega.

Rizya bersama jajaran pengurus tingkat kabupaten terus mensosialisasikan program-program kegiatan PKK, antara lain pemanfaatan lahan pekarangan dan giat posyandu di desa-desa.

Kemajuan TP-PKK Kabupaten Minahasa Utara terbukti dengan keikutsertaan tiga desa di Minut dalam lomba PKK tingkat Provinsi. Desa Bahoi, Palaes dan Teremaal yang berada di kecamatan Likupang Barat.

Kamis (21/10/2021) , tim penilai dari TP-PKK Provinsi Sulawesi Utara turun melakukan penilaian dengan dipimpin Ketua TP-PKK Sulut, Rita Dondokambey Tamuntuan dan didampingi Ketua TP-PKK Minut,  Rizya Ganda Davega. Adapun lomba yang diikuti tiga desa ini yaitu Hatinya PKK, Administrasi PKK dan PHBS.

Rizya menuturkan, PKK memegang peran dalam kehidupan bermasyarakat, untuk itu dengan adanya lomba ini, semakin membakar semangat untuk terus memberikan yang terbaik.

“Terima kasih untuk jajaran pengurus baik tingkat kabupaten, kecamatan hingga desa-desa, lebih khusus lagi TP-PKK yang ada di Desa Bahoi, Palaes dan Termaal, yang sudah bersama-sama menunjang program PKK, sebagai mitra pemerintah, kita memiliki tanggung jawab dalam masyarakat, dimulai dari kelompok terkecil yaitu keluarga” ucap Rizya saat diwawancarai media ini terkait kunjungan TP-PKK Sulut bersama tim penilai di Likupang Barat.

Redaksi