RKKP Remaja Sinode GMIM Siap Digelar, Kak Joune Ganda: Syukur Kepada Tuhan

Kabar-online, Minahasa Utara- Panitia Rapat Konsultasi Komisi Pelayanan (RKKP) Remaja Sinode GMIM yang diketuai Penatua Remaja, Kak Joune Ganda, siap menggelar rapat tahunan yang akan dilaksanakan di Jemaat Getsemani Gangga Satu , Wilayah GABATA, Kabupaten Minahasa Utara (Minut), (Sabtu, 6/11/2021).

Dikatakan Joune Ganda, segala persiapan dapat dilakukan bukan karena kuat dan hebat dia serta semua panitia namun karena campur tangan Tuhan.

“Pertama saya mengucap syukur kepada Tuhan karna saya dipercaya oleh badan pekerja majelis sinode GMIM dan Komisi Pelayanan Remaja Sinode GMIM untuk jadi ketua panitia dalam rangka rapat konsultasi remaja sinode GMIM yang nanti akan dilaksanakan di Jemaat Getsemani Gangga Wilayah GABATA Minahasa Utara, tentunya kita percaya dengan pertolongan Tuhan kita akan mampu dan melaksanakan kegiatan ini dengan sukses dan sebagai ketua panitia saya akan berusaha semaksimal mungkin untuk memfasilitasi semua kegiatan yang akan kita laksanakan di Jemaat Getsemani Gangga” ucap Kak Joune Ganda yang juga Penatua Remaja Theofanny Kaima terpilih untuk periode 2022-2026.

Sementara itu, Sekertaris Panitia RKKP Remaja Sinode GMIM Kak Selfran Wungouw  menguraikan panitia sudah menyiapkan segala kebutuhan peserta, baik transportasi, akomodasi dan juga konsumsi, apalagi menurut Wungouw kegiatan ini menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat, dimana para peserta wajib rapid antigen dan sudah divaksin, setidaknya vaksinansi dosis pertama.

“Sosialisasi untuk gelaran giat ini sudah sangat masif, baik melalui media sosial , baliho yang tersebar di seluruh wilayah, dan bantuan dari teman-teman pers melalui pemberitaan , nah untuk kapal Penyebrangan  ke pulau Gangga sudah kami siapkan di Pelabuhan Munte untuk kakak-kakak penatua remaja , mulai hari ini tepatnya siang hingg sore hari, dan Sabtu pagi, untuk peserta sebelum naik kapal wajib rapid antigen, dicek suhu tubuh dan sudah divaksin, untuk peserta juga kami siapkan masker dan handsinitizer, dan buku panduan, sekedar informasi untuk di Gangga sendiri capaian vaksinasi sudah di angka 70% lebih” jelas Wungouw yang juga Ketua KPRW Minawerot.

Redaksi