Kabar-online, Bolmong- Pemilihan Kepala Daerah di Sulawesi Utara terus menjadi sorotan publik. Kali ini dugaan pelanggaran netralitas ASN dalam hal ini camat serta kepala desa di Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) viral.
Dalam video yang beredar, menampilkan oknum yang mengaku sebagai Camat Sangtombolang dan beberapa Kepala Desa (Sangadi) menyatakan dukungan kepada salah satu pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur.
“Saya, Camat Sangtombolang, kami Sangadi se Kecamatan Sangtombolang siap mendukung YSK dan Victor nomor urut satu sebagai Gubernur Sulawesi Utara”

Anggota Bawaslu Sulut, Zulkifli Densi mengatakan kasus ini sementara ditelusuri Bawaslu Bolmong.
“Jika sudah terpenuhi syarat formal dan matrielnya maka akan dijadikan temuan kemudian diproses sesuai peraturan perundang undangan,” ucapnya melalui salah satu grup whatsapp, Jumat (8/11/2024).
Sebagai informasi dalam Rakornas Netralitas ASN beberapa waktu lalu, Ketua Bawaslu RI, Rahmat Bagja juga menegaskan terkait netralitas kepala desa.
“Kepala desa tidak masuk dalam ASN, tapi dia dilarang untuk kampanye,” tegasnya sebagaimana dilansir dari kompas.com.
Redaksi