Kabar-online, Manado- Ketua Badan Pengawas Pemilu RI, Rahmat Bagja meresmikan Kantor Bawaslu Provinsi Sulawesi Utara, Kamis (13/6/2024), didampingi Komisioner Bawaslu RI, Herwyn Malonda.
Peresmian berlangsung penuh keakraban dengan dihadiri perwakilan Bawaslu RI, lima Komisioner Bawaslu Sulut, Ketua Ardiles Mewoh, Donny Rumagit dan Zulkifli Densi dan Erwin Franklin Sumampouw dan Steffen Stevanus Linu serta jajaran dan tamu undangan.
Kesempatan ini sekaligus jadi momentum launching tagline “Marijo Torang Awasi Sama-sama” oleh Bawaslu Sulut.
Launching berlangsung semarak dengan kehadiran artis Budi Doremi yang membawakan beberapa lagu andalannya.
DJ Ayu juga ikut memeriahkan acara lewat lantunan musik serta aksi panggungnya.
Tagline tersebut sebagai bagian dari sosialisasi dan ajakan bagi masyarakat untuk sama-sama mengawal suksesnya perhelatan Pilkada di Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Sulut.
Redaksi