Bupati Joune Ganda Dukung e-Sport Terus Berkembang

Kabar-online, Minahasa Utara- Bupati Minahasa Utara, Joune Ganda membuka kegiatan Lucky Game PUBG Mobile League Session 2, Kamis (4/11/2021) di Lucky Cafe & Restaurant.

Ini sebagai bentuk dukungan Bupati untuk kemajuan e-sport yang saat ini sedang digandrungi anak muda.

 

“Kita tahu kegiatan e-sport sedang trend di kalangan anak-anak muda karena kegiatan ini adalah kegiatan yang mengkombinasikan semua kemampuan, daya pikir, skill keahlian motorik dan kemampuan untuk menguasai teknologi terkini,” ucap Joune Ganda dalam kegiatan yang akan digelar hingga 28 November ini.

Joune Ganda menegaskan, dukungan dan support akan selalu diberikan untuk kegiatan-kegiatan positif seperti ini.

“Harapannya anak-anak muda bisa menyalurkan hobi dan kemampuannya serta melahirkan generasi milenial yang melek digital. Kedepannya teknologi ini akan memberikan harapan yang luar biasa, dan generasi milenial bisa menjadi motor pergerak untuk kegiatan digital seperti event e-sport dimasa yang akan datang,” tukas Bupati.

Turut hadir bersama Gubernur Sulawesi Utara yang diwakili oleh Kaban Kesbanpol Sulawesi Utara, Evans Steven Liow, S.Sos, MM, Ketua Komunitas sekaligus serta owner Lucky Cafe & Restaurant serta Ketua FKUB Provinsi Sulawesi Utara, Pdt. Lucky Rumopa S.Th, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Minahasa Utara, Drs. Maximilian Tapada M.Sc serta Pdt. Adri H Regar M.Th.

Redaksi