Kabar-online, Minahasa Utara- Joune Ganda SE mengikuti pelantikan pengurus Himpunan Mahasiswa program studi Kajian Pengembangan Perkotaan, Sekolah Kajian Stratejik dan Global, Universitas Indonesia ( HIMA KPP SKSG UI ) masa bakti 2022 – 2023 secara virtual, Jumat (11/3/2022).
Bupati Minahasa Utara ini mengaku bahwa menjadi suatu kehormatan besar dipercayakan oleh himpunan mahasiswa sebagai Wakil Ketua HIMA KPP SKSG UI, bersama dengan Ketua HIMA KPP SKSG UI Dinar Juwita, dan pengurus lainnya yang di lantik oleh Ketua Program Studi KPP SKSG, Dr. Chotib, MS.i bersama-sama tadi.
“Terima kasih kepada Bpk Dr. Chotib, MS.i yang telah melantik kami, kiranya bersama dengan para pengurus yang baru saja di lantik tadi, sinergitas dan program kerja serta kekompakan bersama, kita dapat membangun terus eksistensi, keberlanjutan, untuk memperkokoh persatuan dan menjadi barometer dalam memajukan Universitas tercinta kita; Universitas Indonesia khususnya dalam program studi Kajian Pengembangan Perkotaan, Sekolah Kajian Stratejik dan Global. Tuhan memberkati kita semua,” ujar Bupati Joune Ganda.
Redaksi