Sekda Micler Lakat Pimpin Ratas Evaluasi Penanganan Bencana Manado

Kabar-online, Manado- Sekretaris Daerah Kota Manado, Micler Lakat, SH MH mewakili Walikota memimpin rapat terbatas (Ratas) evaluasi penanganan bencana di pendopo Kantor Walikota, Senin (1/2/2021).

Ratas ini juga dihadiri Kapolresta Manado, Kombes Pol Elvianus Laoly SIK MH dan Dandim 1309/Manado, Kol Inf Yohanes Reymond Raja Sulung Purba SH MH.

“Yang pertama yang dibahas terkait evaluasi tugas dan tanggungjawab yang sudah dilaksanakan dan kedua yang dibahas terkait pemulihan pasca bencana,” ungkap Sekda Lakat usai Ratas.

Suasana rapat terbatas yang dipimpin Sekda Kota Manado, Micler Lakat.

Dia melanjutkan berbagai upaya telah dilakukan Pemkot Manado dibantu stakeholder terkait dalam upaya pemulihan pasca bencana di Kota Manado. Di antaranya membuka akses jalan yang putus, membantu warga membersihkan sisa lumpur pasca banjir dan longsor juga rumah yang tertimbun taah. Memberikan bantuan bagi warga terdampak bencana baik di rumah maupun pengungsian dan sejumlah upaya lainnya.

Turut hadir dalam ratas ini, Kepala BPBD, Donald Sambuaga, Kepala Dinas PUPR, Royke Mamahit, Kasatpol PP, Yohanis Waworuntu, Kepala Dinas Kesehatan, dr Ivan Sumenda Marthen serta tim Satgas.

Redaksi